Haid terlambat gunakan resep herbal manjur dan ampuh
Apa itu Haid?
Resep herbal Haid kondisi berupa keluarnya darah dari vagina yang terjadi setiap bulan. Haid adalah proses normal dari organ reproduksi wanita yang biasanya dimulai pada usia 12 tahun dan berlangsung hingga memasuki masa menopause.
Pada dasarnya, Haid dapat terjadi karena organ reproduksi wanita sedang mempersiapkan kehamilan untuk setiap bulannya. Kondisi ini ditandai dengan pelepasan sel telur dari indung telur ke tuba falopi serta penebalan dinding rahim atau endometrium. Apabila tidak terjadi pembuahan, maka lapisan endometrium tersebut akan meluruh sehingga menyebabkan keluarnya darah melalui vagina.
Penyebab haid terlambat
Nyatanya, telat haid bisa disebabkan oleh beberapa kondisi, termasuk stres, mengalami penurunan atau kenaikan berat badan, tengah hamil, mengonsumsi pil KB, gangguan hormon, hingga mengidap penyakit serius.
Resep herbal mengatasi haid terlambat
Bahan
- Herba calincing segar, secukupnya.
- Arak putih, 1 seloki.
Cara meramu resep
- Angin – anginkan herba calincing segar sampai kering ( bukan dengan cara dijemur ), lalu giling menjadi bubuk.
- Ambil 9 g bubu, kemudian masukkan ke dalam gelas berisi arak putih yang sudah dihangatkan.
Aturan pakai
Minum ramuan ini sekaligus sebelum makan pagi.
Bahan
- Serbuk buah ginjean, 10 g.
- Madu, 1 sendok makan.
Cara meramu resep
- Seduh serbuk buah ginjean dengan satu cangkir air panas.
- Setelah dingin, tambahkan madu sambil diaduk merata.
Aturan pakai
Minum ramuan ini sekaligus.
Bahan
- Daun sikas kering, secukupnya.
- Arak ( putih atau kuning ), 1 seloki.
Cara meramu resep
- Bakar daun sikas kering sampai menjadi abu.
- Masukkan sebanyak 6 g abu daun sikas ke dalam gelas, tambahkan arak, lalu aduk sampai merata.
Aturan pakai
- Minum ramuan ini sekaligus.
- Lakukan 1 kali sehari.
Bahan
- Akar bayam duri segar, 50 g.
- Arak merah, secukupnya.
Cara meramu resep
- Cuci akar bayam duri segar sampai bersih, lalu potong – potong seperlunya.
- Tambahkan arak merah sampai akar bayam terendam, lalu tim sampai mendidih selama 15 menit.
Aturan pakai
Selagi hangat, minum ramuan ini sekaligus.
Bahan
- Serbuk baru cina, 6 g.
- Umbi teki, 12 g.
- Akar chi shao, 12 g.
- Akar tang kuei, 10 g.
- Rimpang yuan hu, 10 g.
Cara meramu resep
- Cuci semua bahan hingga bersih, lalu rebus dengan 3 gelas air bersih.
- Biarkan sampai air rebusan tersisa 1 gelas.
- Angkat, dinginkan, dan saring.
Aturan pakai
Minum 2 kali sehari, yakni pagi dan sore hari.
Penutup
Dengan memahami dan mengaplikasikan resep herbal ini, Anda tidak hanya memperkaya pengetahuan tentang cara-cara alami untuk merawat kesehatan, tetapi juga memberikan tubuh Anda dukungan yang berharga dalam proses penyembuhan.
Ingatlah selalu bahwa meski herbal dapat membantu, konsultasikan dengan tenaga medis profesional untuk memastikan pendekatan terbaik dalam menjaga kesehatan Anda.
Selamat mencoba dan semoga setiap teguk dan hirupan dari ramuan herbal ini membawa Anda menuju kesehatan yang lebih baik dan kebahagiaan yang lebih mendalam.
Post Comment